HOME    ARTIKEL    DOLLAR    TUKARLINK

USB Bazooka Bikin Sinyal Makin Kenceng

Apakah sinyal dari modem Anda naik turun? Kadang terhubung, kadang terputus. Untuk membuat koneksi internet yang stabil, ada salah satu solusi yang diungkapkan instruktur Wireless University, Onno W. Purbo.

"Buat saja USB Bazooka," katanya kepada Tempo, di Jakarta. Untuk membuatnya, jebolan Universitas Institut Teknologi Bandung ini mengatakan, siapkan pipa paralon dengan diameter 10 centimeter dan panjang minimal 20 centimeter, maksimal 60 centimeter. Tutup ujung paralon tersebut.

Lubangi permukaan paralon tersebut sesuai dengan ukuran modem kemudian masukkan modem tersebut ke dalamnya. Setelah itu, bebatkan aluminium foil ke seluruh permukaan paralon dan hubungkan ke komputer dan berinternetlah seperti biasa.(tempo/21/01/11)